Header Ads

Breaking News
recent

Dengan 5 Cara Ini, Ubahlah Rasa Takut Anda Menjadi Kesuksesan!

Semua orang pernah merasakan takut. Saat Anda kecil mungkin hal yang membuat takut ketika menonton film hantu, atau takut kalau orang tua marah karena Anda berbuat salah. Seperti halnya saya, waktu kecil paling takut sekali jika melihat sinetron Si Manis Jembatan Ancol, dimana ada kepala bisa putus lalu terbang kemana-mana dan anehnya kepalanya masih bisa bicara. Ketakutan itu membuat saya harus diantar ke kamar mandi jika saya ingin buang air. Waktu kecil saya juga takut dengan anjing, karena pernah dikejar dan dijilat. Itu memang menjadi pengalaman yang mengesankan. Akan tetapi untuk saat ini saya sudah tidak takut lagi dengan hal itu. 

Nah, pada zaman modern ini, apakah Anda juga memiliki rasa takut akan sesuatu hal? Jika iya, semoga bukan takut dengan hantu atau cerita misteri. Mungkin Anda merasakan takut dengan kehidupan,  misalnya takut sekali pergi sendirian, takut berbicara dengan orang asing, atau mungkin takut sekali pindah dari zona nyaman Anda? Tentunya ketakutan ini hanya akan membuat Anda tertinggal dari orang lain. Memelihara ketakutan dan tidak membuangnya hanya akan membuat diri Anda terjebak dalam kegiatan yang membosankan, tidak produktif, dan akhirnya merugikan diri sendiri yang menyebabkan sebuah penyesalan.

Seorang pebisnis yang sudah sukses dan besar pastilah juga memiliki ketakutan yang sangat luar biasa. Mereka tentunya juga takut akan sebuah kata "Rugi". Akan tetapi bedanya, orang-orang sukses itu mampu merubah ketakutan mereka menjadi sebuah kesuksesan yang sangat besar. Lebih tepatnya mereka menjadikan ketakutan mereka menjadi motivasi yang besar yang mendorong mereka untuk terus maju dan pantang menyerah. Jadi apakah Anda juga akan berbuat demikian?

Buanglah ketakutan Anda terhadap hal apapun kecuali dengan sang pencipta. Jika Anda masih belum mengerti tentang bagaimana membuang atau merubah ketakutan menjadi sebuah kesuksesan, maka simaklah artikel yang kami hadirkan. Kali ini bisnishack.com akan memberikan lima cara hebat ini untuk menghilangkan ketakutan, agar Anda berubah menjadi orang sukses. Simak dan pelajarilah artikel di bawah ini!



1. Selalu fokus pada hal yang paling penting

Hal yang paling utama harus Anda lakukan adalah fokus. Tetap menjaga kefokusan Anda dan selaraskan pikiran dengan hati. Fokuslah pada hal yang paling penting. Mungkin Anda bisa membuat skala prioritas pada kegiatan Anda. Buat deadline yang benar-benar harus dipatuhi. Mungkin akan berat, akan tetapi manfaatnya besar sekali. Anda akan terbantu dan perlahan-lahan melupakan ketakutan yang ada.

Fokus dalam satu hal yang paling penting akan mengaburkan permasalahan lain. Jadi otak Anda hanya akan terpacu untuk memikirkan satu hal saja, dan tidak akan ada kesempatan untuk mengingat-ingat ketakutan Anda. Jika masih sulit, maka mulailah dari sekarang. Lebih cepat akan lebih baik.


2. Jangan terlalu banyak berandai-andai

Mungkin Anda pernah berandai-andai ketika sedang berpikir atau melamun. Misalnya, "andai saja aku kaya, pasti tidak akan seperti ini", atau " andai saja tadi tidak lewat jalan ini, pasti tidak seperti ini jadinya". Janganlah suka berandai-andai karena itu akan membuat Anda terkesan tidak setuju dengan keputusan yang di atas. Mungkin memang sulit, karena biasanya ketika Anda berandai-andai sama halnya bermimpi.

Terlalu banyak berandai-andai akan membuat Anda hanya berdiam di tempat. Alangkah baiknya ketika Anda berandai-andai, bayangkanlah hal yang bisa dijadikan kenyataan dan sepadan dengan kemampuan. Karena ketika pengandaian tidak sesuai dengan kemampuan dan apa yang Anda lakukan, maka itu hanya akan menimbulkan ketakutan dan rasa putus asa. Maka, lekaslah bertindak dan jangan banyak berandai-andai, seperti iklan "Talk less, do more!".


3. Anggaplah itu sebuah motivasi

Seperti yang sudah saya katakan sebelumnya, Anda harus bisa membuat ketakutan yang ada menjadi sebuah motivasi yang luar biasa. Dengan motivasi yang tinggi itu Anda akan tergugah dan terdorong untuk berbuat yang lebih dari saat ini. Jadikan ketakutan itu menjadi sebuah hal yang biasa saja, jangan terlalu dianggap berat akan tetapi juga jangan dianggap remeh.

Ketakutan itu pasti ada dalam setiap diri seseorang, karena itu sudah menjadi salah satu hal yang diciptakan dan ditakdirkan ada.Maka dari itu, motivasilah diri sediri berdasarkan ketakutan yang ada pada diri Anda. Kemudian, bersiaplah Anda menjadi orang yang benar-benar siap untuk menerima kesuksesan.


4. Sadari akar ketakutan Anda

Apa hal yang membuat Anda takut? Temukan hal itu sampai benar-benar yang paling dasar. Mungkin hal yang membuat Anda takut adalah hal yang sudah lama terjadi dan menjadi sebuah hal yang selalu terbayang. Untuk itu, segeralah sadari apa yang menjadi ketakutan Anda. Dengan menyadari lebih cepat maka akan lebih cepat pula dalam mengatasinya.

Menyadari ketakutan sampai ke akarnya dan detail, akan memudahkan Anda dalam mencari jalan keluar dari ketakutan itu. Anda pastinya tahu, memecahkan masalah harus dimulai dari akarnya, karena kalau tidak itu akan timbul lagi dan lagi. Seperti operasi tumor, jika tidak sampai ke akarnya maka presentase akan timbul lagi sangatlah besar.


5. Berani menghadapi rasa takut tersebut

Hal yang harus dilakukan untuk menghadapi rasa takut adalah menghadapinya dengan keberanian. Ketika sebuah ketakutan itu diciptakan pastilah ada sebuah keberanian yang selalu mengiringinya. Maka dari itu, kumpulkan dan satukanlah keberanian yang Anda miliki untuk menghadapi ketakutan yang dirasakan. Selalu merasa takut dan hanya diam ditempat tentunya adalah kerugian besar. Maka dari itu munculkan keberanian untuk menyelesaikan semuanya yang sudah ada di depan Anda. Kemudian jadilah pribadi yang sukses menghadapi ketakutan dan akhirnya sukses membangun bisnis.
Diberdayakan oleh Blogger.