32 Fakta Menarik tentang Kaskus
Seiring dengan berkembangnya teknologi, budaya – budaya baru melalui internet pun mulai bermunculan. Forum – forum diskusi tidak hanya bisa dilaksanakan secara tatap muka, melainkan cukup melalui koneksi internet. Dibubuhi dengan berbagai fitur beserta emotikon – emotikon menarik di dalamnya, tentu membuat siapapun yang menggunakannya menjadi senang, nyaman, bahkan kecanduan.
Kaskus! Ya, kini siapa yang tak mengenal forum diskusi dan forum jual beli terbesar di Indonesia ini. Kaskus seolah menjadi penggerak munculnya budaya baru dalam berdiskusi melalui internet, yang juga didukung dengan beberapa kata – kata unik yang menjadi cirri khas dari Kaskus. Mungkin salah satu dari anda yang membaca ini, adalah anggota Kaskus yang disebut dengan Kaskusers. Namun, tahukah anda bahwa Kaskus memiliki banyak sekali fakta menarik yang cukup mengesankan? Pada ulasan kali ini, bisnishack.com akan menjelaskan beberapa fakta menarik tersebut. Yuk, kita simak bersama – sama!
1. Kaskus adalah forum diskusi terbesar di Indonesia dan kedua di dunia. Wow! Produk Indonesia bisa meraih terbesar di dunia, lho.
2. Kaskus memiliki dua jenis forum, yaitu forum diskusi dan forum jual beli. Forum diskusi biasanya mendiskusikan suatu fenomena, kejadian, atau hal apapun yang sekiranya dapat dibahas bersama – sama. Sementara forum jual beli, mewujudkan media bagi masyarakat untuk mencari dan menemukan barang ataupun jasa secara online dan dapat langsung berinteraksi.
3. Pebincangan dalam kaskus disebut dengan istilah thread.
4. Kaskus memanggil penggunanya dengan sebutan kaskusers. Sementara sesama kaskusers memanggil dengan sebutan agan untuk laki – laki, dan aganwati untuk pengguna perempuan.
5. Kaskus menciptakan tren atas jargon – jargon yang biasa dipakai dalam diskusi. Jargon – jargon tersebut antara lain juragan, Rekber, COD (Cash On Delivery), Cendol gan!, dan masih banyak lagi.
6. Istilah COD (Cash On Delivery) pertama kali digunakan di Kaskus. Kini, istilah COD telah merajai dunia jual beli online dimanapun berada.
7. Kaskus memang baru menjadi booming dalam lima tahun terakhir. Namun ternyata, Kaskus sudah didirikan sejak tahun 1999, lho! Tepatnya pada tanggal 6 November.
8. Pendiri Kaskus adalah orang Indonesia. Mahasiswa yang berkuliah di Seattle, Amerika Serikat, yang bernama Andrew, Ronald dan Budi.
9. Awal mulanya Kaskus dibentuk adalah semata – mata untuk memenuhi tugas kuliah. Siapa sangka, saat ini justru menjadi sumber penghasilan yang begitu besar bagi mereka.
10. Dulunya, Kaskus memiliki domain kaskus.us yang memiliki filosofi arti ‘us’ atau ‘kita’.
11. Andrew Darwis, bersama rekannya Ken Dean Lawadinata, sepakat mengembangkan kaskus secara profesional pada tahun 2008 di Indonesia.
12. Kantor Kaskus pertama kali didirikan di daerah Mangga Besar, dibawah naungan PT. Darta Media Indonesia.
13. Kaskus dalam kerjanya yang professional, mulai mematuhi UU ITE (Undang – Undang Informasi dan Transaksi Elektronik) yang berlaku dan menciptakan perilaku berinternet sehat.
14. Pada awal profesionalisme kerjanya, Kaskus hanya dibawahi oleh dua orang saja, yaitu Andrew dan Ken.
15. Tahun 2009, Kaskus mulai memiliki tenaga professional sebanyak 60 orang. Kantor Kasku pun pindah ke daerah Melawai.
16. Kaskus menerima penghargaan sebagai “The Best Innovation in Marketing” dan “ The Best Market Driving Company” oleh Marketing Magazine pada tahun 2009.
17. Penghargaan sebagai “The Greatest Brand of The Decade 2009-2010” juga diraihnya dari penghargaan Mark Plus Inc.
18. Kaskus semakin melebaarkan sayapnya dengan menjalin kemitraan dengan beberapa perusahaan digital. Kaskus pun memindahkan kantor utamanya ke Menara Palma dan menamakannya dengan istilah ‘Kaskus Playground’. Menarik, ya?
19. Pada tahun 2012, Kaskus mengubah alamat situsnya dari kaskus.com menjadi kaskus.co.id. Menggunakan domain .co.id diharapkan dapat membawa identitas Indonesia ke ranah dunia global secara digital oleh Kaskus.
20. Kaskus, nama yang cukup unik dan mudah diingat. Namun tahukah anda apakah arti dari Kaskus? Ya, kaskus adalah kepanjangan dari kasak kusuk. Kreatif, ya! Kasak kusuk membicarakan sesuatu melalui forum diskusi dalam dunia digital. Penemuan yang hebat.
21. Tanggapan positif dalam perbincangan di kaskus, cenderung diidentikkan dengan istilah “Cendol”. Sedangkan reputasi buruk ataupun tanggapan buruk, diidentikkan dengan istilah “Lempar bata merah”.
22. Kaskus tak hanya menyediakan kata – kata khas dengan penuh guyonan, melainkan juga dengan emotikon – emotikon yang sepadan dengan kata maupun ekspresi yang sesuai dengan tanggapan anda.
23. Asal mula kata ‘Agan’ dan ‘aganwati’ adalah kata Juragan. Juragan merupakan sebutan bagi para Kaskusers atau anggota aktif dari Kaskus.
24. Karena menyediakan forum jual beli atau yang disebut dengan FJB Kaskus di dalamnya, maka Kaskus juga menyediakan layanan pembayaran untuk melakukan transaksi antara penjual dan pembeli yang sepakat melakukan transaksi. Layanan pembayaran tersebut disebut KasPay.
25. Setiap bulannya, Kaskus memiliki 19 juta pageviews. Sungguh banyak, bukan?
26. Menurut Alexa, Kaskus merupakan website nomor satu di Indonesia karena Kaskus merupakan asli buatan Indonesia.
27. Alexa juga menyebutkan bahwa Kaskus berhasil memasuki jajaran 500 website terbaik di dunia, dengan menempati posisi ke – 180.
28. Kaskus kini memiliki banyak pengiklan di dalamnya. Selaian ramai dikunjungi oleh para Kaskusers, banyak juga pengguna internet di luar Kaskusers yang membaca beberapa thread untuk mencari informasi. Namun, taukah anda siapa pengiklan pertama di Kaskus? Ya! Jawabannya adalah Bank Mandiri.
29. Jumlah Kaskusers saat ini telah mencapai lebih dari 6 juta orang. Tentu jumlah ini akan terus bertambah seiring dengan berjalannya waktu.
30. Pada tahun 2014, Kaskus meluncurkan produk baru, yaitu Kaskus Evolution. Pada Kaskus Evolution, tampilan Kaskus menjadi lebih fresh, classy dan clean. Desain dari tampilan halaman kasskus menjadi lebih berkualitas dan efektif. Hal ini ditujukan untuk meningkatkan kenyamanan para Kaskusers.
31. Percayakah anda bahwa dulunya Kaskus pernah menjadi forum yang identik dengan hal – hal yang berbau pornografi? Ya, dan hal tersebut membuat Andrew selaku pendiri Kaskus menjadi getir karena sempat ditegur polisi. Namun, Andrew dapat segera menanganinya dengan baik. Andrew segera meminta rekannya, Danny Wirianto, untuk membuat Kaskus menjadi website yang bersih dan benar – benar bermanfaat secara sosial.
32. Kaskus memiliki 96 server saat ini. Jumlah peningkatan server yang cukup signifikan karena pada awalnya di tahun 2008, Kaskus hanya memiliki 8 server.