Header Ads

Breaking News
recent

3 Jenis Bisnis Waralaba yang Banyak Diminati Masyarakat


Bisnis waralaba merupakan bisnis yang berkembang saat ini. Hal tersebut terjadi karena bisnis waralaba memiliki lebih banyak keuntungan bagi wirausaha, seperti wirausaha yang sedang menjalankan bisnis waralaba tidak perlu memulai dari awal karena bisnis yang dijalankan sudah banyak dikenal oleh masyarakat. Hal tersebut memudahkan wirausaha dalam hal pemasaran. Bisnis waralaba memiliki banyak jenis diberbagai bidang dan juga banyak diminati oleh masyarakat saat ini.

Perkembangan zaman yang semakin pesat berdampak kepada gaya hidup masyarakat, khususnya masyarakat Indonesia yang semakin modern. Bukan hanya laki-laki saja yang keluar mencari nafkah, namun juga wanita memiliki hak untuk bekerja. Perubahan gaya hidup masyarakat yang seperti ini membantu berkembangnya bisnis waralaba khususnya di bidang jasa, karena dapat membantu pekerjaan rumah yang belum sempat terselesaikan.


Hal tersebut membuat bisnis waralaba banyak diminati oleh kalangan wirausaha khususnya bisnis waralaba yang bergerak dibidang jasa rumah tangga. Bisnis-bisnis waralaba seperti ini banyak diminati oleh masyarakat luas. Jenis-jenis bisnis waralaba ini memiliki banyak sasaran masyarakat sehingga memudahkan wirausaha untuk menjalankan bisnisnya. Bisnis waralaba yang seperti ini memiliki daya tarik yang besar di masyarakat. Berikut beberapa bisnis waralaba yang patut Anda coba:


Binatu

Bisnis binatu merupakan bisnis yang banyak berkembang di masyarakat. Binatu memiliki banyak jenis dan macamnya, mulai dari profesional binatu hingga binatu cuci per-kilo. Binatu tersebut memiliki pasar masing-masing, mulai dari menengah ke atas hingga mengengah ke bawah. Hal tersebut yang membuat binatu semakin digemari oleh masyarakat. Selain itu bisnis ini juga sangat diperlukan oleh masyarakat setiap saat.

Bisnis binatu bukanlah bisnis yang susah, jika ingin memulai dengan bisnis binatu yang sudah profesional dan terkenal, hal tersebut sangat membantu wirausaha untuk mencari pasar dan mendapatkan konsumen, karena nama yang sudah dikenal oleh masyarakat. Namun jika ingin memulai bisnis binatu yang belum banyak dikenal oleh masyarakat, seorang wirausahawan dapat menarik minat masyarakat dengan harga yang baik dan cukup ramah dikalangan masyarakat.

Faktor lokasi juga sangat menentukan karena penggunaan binatu bergantung dengan kebutuhan setiap orang. Binatu bukan hanya dapat mencuci pakaian saja, namun perlengkapan rumah yang terlalu besar dibersihkan sendiri seperti, sprei, boneka, bed cover, dan lainnya dapat dititipkan dibinatu, dan meringankan pekerjaan rumah tangga.


Makanan

Bisnis makanan merupakan bisnis yang sangat dekat dengan kita. Makanan dan minuman merupakan kebutuhan pokok setiap manusia. Makanan yang diminati oleh masyarakat saat ini juga sangat bervariatif. Mulai dari makanan barat hingga makanan tradisional. Makanan berat dan juga makanan ringan menjadi incaran bagi setiap orang di setiap kalangan masyrakat.

Makanan barat merupakan makanan yang berasal dari budaya barat atau dikenal dengan fast food. Fas food memiliki daya tarik tersendiri, makanan ini melakukan banyak perubahan / inovasi agar sesuai dengan cita rasa masyarakat Indonesia, selain itu makanan ini juga memiliki kelebihan lainnya. Selain rasanya yang sudah dikenal oleh banyak kalangan masyarakat, dalam hal penyajiannya pun juga terkenal cepat.

Makanan tradisional merupakan makanan khas Indonesia yang memiliki kekhasan cita rasa Indonesia yang sangat kental. Makanan ini sudah pasti sangat digemari oleh semua kalangan masyarakat, karena makanan yang disajikan sesuai dengan selera masyarakat Indonesia. Selain itu, makanan khas Indonesia memiliki keunikan tersendiri yang banyak membuat wisatawan asing penasaran dan ingin mencicipi.

Makanan ringan atau sering kita dengar dengan camilan merupakan makanan yang sangat dekat dengan masyarakat. Makanan ini merupakan makanan yang dapat dimakan kapan saja dan setiap saat. Makanan tradisonal dan barat pun juga mempunyai jenis makanan ringan masing-masing yang tentunya mempunyai kekhasan sendiri-sendiri. Hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat Indonesia maupun asing.

Makanan berat merupakan makan inti yang terdiri dari nasi, lauk-pauk, dan sayur-mayur. Jenis makanan ini banyak dicari oleh masyarakat guna memenuhi kebutuhan pokok masyarakat setiap harinya. Makanan tradisional dan barat juga mempunyai jenis makanan berat atau makanan inti ini. Diperlukan beberapa penyesuaian untuk memasarkan makanan berat atau makanan inti khas barat ini kepada masyarakat, sehingga makanan ini dapat diterima oleh banyak kalangan masyarakat.

Terdapat beberapa jenis makanan yang memiliki peluang besar untuk dapat dikembangkan oleh wirausaha. Seperti makanan berat denga cita rasa barat maupun tradisional. makanan ini dapat diterima oleh semua kalangan, sesuai dengan jenis makanan dan harga yang ditawarkan kepada masyarakat harus sesuai dengan kondisi lingkungan sekitar.


Minuman

Minuman merupakan pasangan ketika kita makan, hal ini menjadi sesuatu yang wajib ada ketika kita makan. Minuman bukan hanya berupa air putih saja, namun memiliki banyak jenis minuman yang dapat dipasarkan seperti minuman tradisional. Minuman tradisonal memiliki daya tarik tersendiri bagi masyarakat karena  memiliki banyak khasiat yang cukup banyak seperti:

Jamu

Jamu merupakan minuman khas Indonesia yang memiliki daya tarik tersendiri bagi konsumennya. Para wirausaha dapat menjalankan bisnis ini karena ketergantungan masyarakat Indonesia akan jamu masih sangat kuat dan kental.

Kopi

Kopi juga merupakan minuman tradisional yang sudah mendunia. Terdapat beberapa jenis kopi yang dijadikan bahan baku utama untuk membuat kopi. Khususnya biji kopi Indonesia yang memiliki cita rasa tinggi. Para wirausaha dapat sangat mudah menjalankan bisnis ini karena Indonesia sendiri sudah memiliki biji kopi yang terbaik.

Selain minuman tradisional banyak minuman lain yang digemari oleh masyarakat. Terdapat banyak minuman yang bervariasi dalam hal rasa dan penampilan. Hal ini menjadikan masyarakat memiliki rasa ingin tahu dan ingin mencicipi minuman tersebut. Minuman memiliki banyak peran, bukan hanya untuk pendamping makan atau pelepas dahaga, namun juga untuk teman disaat berbincang.

Untuk menjalankan bisnis waralaba bagi para wirausaha ada baiknya jika terlebih dahulu melihat lokasi dan kondisi sekitar. Karena untuk mencapai kesuksesan, para wirausaha harus memahami betul situasi dan kondisi sekitar, apakah bisnis yang akan dijalankan mampu bertahan dan berkembang didaerah tersebut, atau malah sebaliknya. Hal tersebut harus menjadi pertimbangan yang cukup matang bagi wirausahawan.

Demikian artikel tentang ragam bisnis waralaba yang sering digemari oleh masyarakat sekitar. Semoga dapat memberikan informasi bagi Anda yang ingin mencoba membuka bisnis waralaba. Sekian dan terimakasih.
Diberdayakan oleh Blogger.