Header Ads

Breaking News
recent

2 Macam Bisnis Kuliner yang Menjanjikan

Setiap negara memiliki ciri khas yang berbeda sesuai dengan letak strategis, iklim, serta sumber daya yang ada didalamnya. Makanan menjadi salah satu ciri khas yang mencolok dalam sebuah negara atau daerah tertentu. Selain kebutuhan primer, makanan juga sangat berperan penting dalam kondisi tubuh setiap orang dimana melalui makananlah kebutuhan gizi dalam tubuh kita dapat terpenuhi. Sering kali ditemui turis yang rela bepergian jauh hanya untuk mencicipi makanan yang memang terdapat didaerah tertentu saja dan tidak ditemui di daerah yang lain. Makanan  menjadi tujuan utama ketika perut sudah mulai terasa lapar. 

Antusiasme masyarakat yang begitu besar terhadap makanan sangat menguntungkan bagi para pedagang dalam bidang ini. Dengan banyaknya pedagang makanan yang muncul, semakin banyak pula jenis makanan yang ditawarkan. Jenis-jenis makanan yang beragam inilah yang menjadikan kuliner indonesia semakin bervariatif. Ide-ide kreatif  mulai bermunculan dari para pedagang makanan untuk menarik para pembeli. Dengan banyaknya menu yang ditawarkan dan penyajian yang unik membuat pecinta wisata kuliner semakin hari semakin bertambah. 

Bandung merupakan kota yang cukup terkenal dengan wisata kulinernya. Paris van java yang sering menjadi sebutan kota ini tidak hanya unggul dibidang fashion, namun pada bidang kuliner juga unggul. Banyak makanan-makanan yang memanjakan lidah para pecinta kuliner Indonesia. Tidak hanya kuliner khas Bandung saja yang disediakan, namun kuliner mancanegara pun tersedia disini. Ada beberapa orang yang telah membuktikan bahwa bisnis kuliner ini sangat menjanjikan dipasaran dengan membuat tempat makan dengan tema yang unik dan menarik para pelanggan: 


1. Kresna utama (Owner Jigoku Ramen)

Seorang mahasiswa UNISBA angkatan 2008 ini mulai berkecimpung di bidang kuliner pada tahun 2011 dengan mendirikan kedai makanan yang bernama jigoku ramen. Sesuai dengan namanya jigoku ramen ini khusus menghidangkan menu andalannya berupa mie ramen yang berasal dari negara Jepang.

Nama jigoku ramen diambil dari sebuah nama mata air yang berada di Jepang. Berawal dari kedai makanan yang kecil hingga akhirnya bertempat pada sebuah ruko yang berlokasi di jl. Pahlawan No. 62. Selain makanan yang disediakan, jigoku ramen juga menciptakan lapangan kerja baru bagi para masyarakat yang ingin bekerja disana.

Nama jigoku ramen sudah tak asing lagi di telinga para pecinta kuliner. Selain ramen yang dihidangkan enak dan memiliki rasa yang berbeda dengan ramen lainnya, ramen ini juga menyediakan berbagai kuah seperti: karee, soyu, dan kuah jigoku. Berbagai topping pun ditawarkan dalam menunya seperti: sosis, beef, cheese, dan lain-lain. Kurang lengkap rasanya menghidangkan makanan tanpa minuman. Minuman yang ditawarkan juga bermacam-macam seperti: thai tea delight, australia morning lime, tropicana, dan lain-lain.

Beragamnya menu makanan dan minuman disertai dengan tema-tema unik yang diadakan oleh tim jigoku dapat menarik para pelanggan. Setiap harinya jigoku ramen memberikan tema yang berbeda-beda sehingga para pelanggan penasaran untuk datang dan mengikuti tema hariannya. Salah satu tema yang diadakan oleh tim jigoku yaitu setiap hari sabtu malam minggu mulai pukul 18.00 akan ditayangkan film romantis sehingga pelanggan dapat menikmati suasana yang romantis saat memakan ramen dengan diterangi oleh sebuah lilin kecil disetiap mejanya.

Untuk menikmati makanan dan minuman yang ditemani dengan tema atau promo uniknya ini tidak memerlukan harga yang mahal, karena harga yang ditentukan di jigoku ramen ini cukup murah dan sesuai dengan dompet para mahasiswa sehingga tidak sedikit mahasiswa yang rela mengantri sampai berjam-jam.


2. Ali Renaldi (pemilik bebek ali borme)

Bebek ali borme mungkin tidak begitu terkenal dimasyarakat, namun ketika membicarakan bebek yang berlokasi di dekat Rumah Sakit Borromeus, maka masyarakat akan lebih memahaminya. Bebek ali borme ini menyajikan bebek sebagai menu utamanya. Tetapi bebek yang dihidangkan berbeda dengan bebek ditempat makanan lainnya. Bebek yang sangat empuk serta aroma yang sangat menggoda disertai dengan sambel dan kol goreng mengundang para pelanggan yang terus berdatangan.

Tidak sedikit pelanggan yang harus menunggu terlebih dahulu untuk menikmati makanan lezat ini. Nama bebek ali bermo diambil dari menu andalannya itu sendiri yang berupa bebek, ali diambil dari nama pemilik kedai makanannya, dan bermo diambil dari kata borromeus yang menunjukkan lokasi kedai makanannya yang memang bersampingan dengan rumah sakit borromeus. 

Ali berasal dari kota Lamongan, ia pergi ke Bandung bermaksud untuk mendirikan sebuah usaha makanan yaitu bebek yang memang makanan itu adalah makanan khas di kota Lamongan. Pada tahun 1997 bebek ali bermo ini mulai berdiri. Bebek ali bermo buka pada pukul 18.00-23.00 WIB. Walau usahanya dapat dikatakan sukses, Ali tetap mempertahankan kedai makanan yang terletak disamping Rumah Sakit Borromeus ini karena sudah menjadi ciri khas dari nama tempat makanannya itu.


Rata-rata yang menjadi pelanggan bebek ali bermo ini adalah mahasiswa. Karena tempatnya yang berdekatan dengan kampus, ditambah lagi dengan harga yang ditentukan juga sesuai dengan dompet mahasiswa. Namun tidak hanya mahasiswa saja yang berdatangan ke bebek ali bermo ini, banyak juga pelanggan yang berdatangan sebagai pekerja. Letak yang strategis dan mudah ditemukan membuat para pelanggan terus berdatangan secara bergantian. Setiap harinya Ali dapat menghabiskan kurang lebih 150-170 ekor bebek. Menu lengkap lainnya seperti: telur, tahu, tempe, ati ampela, ayam, dan lele juga tidak lupa dihidangkan.

Berbagai bisnis kuliner memang menjanjikan dan mudah diperbolehkan jika sesuai dengan prosedur dan ketentuan yang berlaku, namun jangan sekalipun berniat untuk mencurangi ataupun meracuni berbagai kuliner ini hanya untuk mendapatkan keuntungan yang lebih banyak dari pembeli, karena kepercayaan dan kesehatan pembeli yang menjadi prioritas utama dalam bisnis kuliner ini, bukan hanya untuk mencari kepuasan semata.

Itulah tadi sekilas cerita tentang pebisnis kuliner yang bisa dikatakan maju. Semoga dengan adanya informasi tersebut dapat membantu pembaca yang ingin memulai bisnis kuliner. Sekian dan terimakasih.
Diberdayakan oleh Blogger.