Header Ads

Breaking News
recent

23 Tips Sukses Untuk Menguasai Hal Apapun

Apa yang dibutuhkan oleh seorang pembalap Moto Gp seperti Valentino Rossi, Jorge Lorenzo, atau Marc Marquez untuk menjuarai setiap sesi balapan atau menjadi seorang juara dunia? Apakah  mereka sudah menjadi pintar sejak lahir? Takdir? Atau mereka mendedikasikan waktunya untuk belajar menjadi pemenang?

Sukses adalah sebauh kepuasan seseorang setelah dapat mewujudkan apa yang menjadi cita-cita dan keinginannya. Sukses adalah tentang kesenangan, inovasi, kreativitas, dimana hal ini lebih berharga daripada uang. Setiap manusia memiliki kesempatan untuk menjadi sukses sesuai bidang dan targetnya, tinggal apakah mereka memiliki kedisiplinan, kesabaran, dan ketelitian dalam menjalani prosesnya.

Di bawah ini Bisnishack.com akan berbagi tentang tips sukses untuk menguasai hal apapun. Simaklah penjelasan dari kami di bawah ini.


1. Cari Mentor Yang Ideal


Seorang guru yang tepat dan sesuai akan membantu Anda selangkah lebih dekat dengan kesuksesan, atau mungkin dapat meraih sukses tersebut. Contoh mudahnya dalah sebagai berikut. Ketika Anda kesulitan dalam mempelajari rumus matematika, maka carilah orang yang benar-benar paham dalam bidang tersebut. Bisa saja dosen, guru matematika Anda, atau mahasiswa jurusan pendidikan matematika. Dengan begitu, masalah Anda dapat dengan mudah teratasi berkat bantuan orang yang tepat dan ideal.


2. Serap Semua Pengetahuan yang Disampaikan Guru

Selalu menyimak dan memperhatikan apa yang disampaikan guru Anda. Pelajari semua dan mungkin jika Anda mau catatlah. Mempelajari, memahami, dan mungkin mempraktekkan apa yang dikatakan oleh guru akan membantu Anda disuatu hari nanti. Perkataan orang yang lebih berpengalaman lebih berharga daripada kita belajar dari dalam buku.


3. Memilih Guru yang Selalu Memberikan Tantangan

Seorang guru yang selalu memberikan tantangan akan membuat Anda selalu terasah kemampuannya. Kebanyakan orang hanya fokus terhadap belajar dan mencari sesutau, akan tetapi mereka lupa untuk melakukan percobaan. Guru yang selalu memberikan tantangan akan mempengaruhi pola pikir dan kerja Anda.


4. Lakukan Uji Coba


Melakukan uji coba adalah salah satu hal yang harus dilakukan jika seseorang ingin menjadi sukses. Seorang pengusaha sebaiknya melakukan percobaan untuk melihat sebuah peluang pasar. Sebuah uji coba akan membantu Anda untuk menyusun rencana yang lebih akurat.


5. Cintai Sesuatu Mulai Dari Dasarnya

Pondasi yang kurang kuat biasanya akan membuat sebuah bangunan cepat roboh. Sama saja ketika ingin sukses dalam suatu hal atau ingin membangun sebuah bisnis, harus mencintai hal tersebut terlebih dahulu. Setiap proses dan setiap detailnya harus Anda ketahui dan pahami. Mencintai setiap detail proses akan membuat Anda lebih percaya diri, dan apa yang dibangun pasti menjadi sesuatu yang luar biasa.


6. Berontak dan Buat Kemarahan Anda Menjadi Motivasi

Terkadang Anda harus berusaha keluar dari aturan yang membuat diri merasa terkekang. Berontaklah dan mungkin jika Anda ingin marah, marahlah. Akan tetapi lebih baik rubahlah kemarahan Anda menjadi motivasi yang membuat diri menjadi lebih baik, karena terlarut dalam masalah bukanlah hal yang baik.


7. Temukanlah Tempat yang Cocok


Daripada Anda bersusah payah bersaing dengan orang lain yang lebih sukses dan di level yang lebih tinggi, lebih baik Anda mencari tempat yang lebih sesuai. Carilah tempat dimana Anda akan menjadi orang yang paling dominan dalam komunitas tersebut. Biasanya sebuah keuntungan yang besar dari perusahaan karena barang mereka mampu mendominasai pasaran. Untuk itu berusahalah untuk tampil paling dominan di tempat yang sesuai, hal ini akan memudahkan jalan Anda dalam mencapai kesuksesan.


8. Temukan Minat dan Tujuan Hidup Anda

Berkarir sesuai minat, biasanya akan membawa seseorang ke dalam kesuksesan dan mencapai tujuan hidup mereka. Bisa dicontohkan, seorang pemain sepak bola terkenal seperti Christiano Ronaldo memiliki minat dalam sepak bola dan ingin menjadi pesepak bola dunia yang terkenal. Dia menekuninya, lalu selalu berusaha sekeras mungkin. Akhirnya saat ini ia mampu menjadi pesepak bola dunia yang terkenal.


9. Pahami Bahwa Praktik Lebih Baik Dari Bakat

Satu orang yang melakukan praktik secara terus-menerus akan mengalahkan orang lain yang hanya mengandalakan sebuah bakat. Sebuah praktik akan mengasah keterampilan, akan tetapi bakat yang tidak pernah dilatih tidak akan membuahkan hasil yang maksimal.


10. Buatlah Sesuatu Sesuai dengan Kekuatan Anda

Melakukan satu hal sesuai dengan kemampuan adalah akan membuat Anda mendekati sebuah keuntungan karena hal ini akan menjauhkan dari risiko terbutuk. Contohnya, ketika pembuat kue hanya mampu membuat 500 kue perhari maka terimalah pesanan sesuai dengan kemampuan. Jika tetap nekat membuat lebih dari 500 buah, peluangnya rugi sangatlah besar. Mungkin ia tidak mampu memenuhi kuota sehingga pelanggan marah, atau sudah terlalu banyak membuat adonan sehingga tidak terpakai.


11. Hindari Melakukan Sesuatu yang Familiar

Sesuatu yang terlalu populer dan mudah ditemui dibanyak tempat bukanlah merupakan peluang bisnis. Banyaknya stok barang dan mudah dijumpai dimana saja, menjadikan peluang bisnis menjadi minim, karena disitu sudah terjadi persaingan yang ketat. Untuk menghindari kerugian dan mampu meraih sukses, sebaiknya menghindari melakukan hal-hal yang biasa dilakukan orang lain. Menjadi sesuatu yang beda akan lebih menari minat banyak orang.


12. Pelajarilah Semua Hal yang Ada

Kehidupan tidaklah selalu berjalan dengan baik. Banyaknya pengalaman yang dimiliki menjadi salah satu kunci seseorang meraih sukses. Pengalaman yang banyak akan membimbing Anda ke arah yang benar dan menghindari kegagalan yang terlalu sering. Maka janganlah ragu untuk mempelajari semua hal yang ada, karena sebuah penglaman kecil akan bermanfaat besar.


13. Bangkitkan Pikiran Positif dan Keberanian

Selalu berpikiran positif akan mengarahkan kita ke jalur yang lebih baik. Pikiran positif dan diikuti dengan sebuah keberanian untuk bertindak akan menghasilkan hal yng luar biasa. Kebanyakan orang tidak memiliki keberanian untuk melangkah karena taku salah, meskipun mereka telah meiliki rencana yang luar biasa. Bangkitkanlah keberanian Anda lalu wujudkan mimpi, dan tanamkan dalam pikiran Anda bahwa “Saya bisa melakukannya!”


14. Lakukanlah Hal yang Dianggap Bodoh

Sukses tidak selalu harus melakukan hal yang orang lain lakukan pada umumnya. Manusia yang selalu pada jalurnya sakan melakukan sesuatu yang dianggap kebanyakan orang merupakan hal baik. Untuk menuju sukses Anda harus menghilangkan pikiran ini. Lakukanlah hal yang berbeda dari yang lain, buatlah inovasi agar mampu menarik minat banyak orang. Unik dan berbeda dari yang lain akan membuat sebuah karya mendapatkan banyak penggemar.


15. Disipilin, Teliti, dan Rajin, Akan Membangkitkan Pesona Anda

Sukses adalah impian semua orang. Menjadi seorang yang sukses memerlukan tiga hal yang ditanamkan dalam diri Anda yaitu disiplin, teliti dan rajin. Tiga hal tersebut jika dilakukan, secara tidak langsung akan membangkitkan pesona Anda. Mungkin orang lain yang melihat Anda melakukan hal ini akan terinspirasi. Selalu belajar setiap saat, mengoreksi setiap tugas yang diselesaikan, serta memulai dan menyelesaikan pekerjaan tepat waktu akan membantu Anda menuju jalur yang lebih sukses.


16. Terimalah Keritik untuk Beradaptasi dengan Semua Segmen Kehidupan

Sebuah kritik yang ditujukan kepada Anda dapat dimaanfaatkan sebagai bahan evaluasi dan motivasi. Mendapatkan kritik akan membuat Anda mengerti kesalahan diri sendiri. Kritik yang Anda dapatkan dapat digunakan untuk memperbaiki diri, sehingga Anda mampu beradaptasi disemua lingkungan yang ada.


17. Lakukanlah Penelitian, Latihan, dan Praktik

Sebelum Anda melakukan sesuatu yang dirasa memiliki risiko besar, sebaiknya lakukanlah sebuah penelitian terlebih dahulu. Teliti dari semua segi, baik keuntungan dan kerugiannya, lalu pelajari bagaimana cara untuk melakukannya. Setelah melakukan penelitian, maka lakukanlah sebuah latihan untuk membiasakan diri Anda. Latihan akan menghasilkan beberapa evaluasi, yang dapat Anda terapkan untuk tahap selanjutnya. Tahap akhirnya adalah praktik. Lakukanlah hal yang terbaik berdasarkan penglaman Anda sejak penelitian dan latihan. Pengalaman akan membuat seseorang lebih dekat dengan kemenangan.


18. Rendah Diri dan Selalu Merasa ingin Belajar

Merasa selalu kurang dan ingin selalu belajar akan membuat Anda menemukan banyak sekali pengalaman dan informasi-informasi baru. Ini akan menambah koleksi dan referensi di dalam otak Anda. Memiliki banyak referensi, pengalaman, dan pengetahuan akan mempengaruhi hasil kahir dari setiap usaha.


19. Tidak Semuanya adalah Uang


Jangan semata-mata Anda bekerja karena uang. Jika pikiran Anda terfokus pada uang, ketika penghasilan dan produktifitas menurun ini akan berpengaruh negatif terhadap Anda. Dengan berpikiran semuanya adalah uang, seseorang akan lebih mudah diperbudak oleh orang lain, karena Anda akan terobsesi untuk selalu menghasilkan uang bagaimanapun caranya. Maka dari itu, tanamkanlah dalam pikiran Anda bahwa bekerja untuk selalu belajar dan mencari ilmu, tentunya ini akan menjadi jauh lebih baik.


20. Jangan Takut Bersusah Payah

Perasaan takut akan mengalahkan segalanya, termasuk pupusnya sebuah impian untuk mencapai sebuah kesuksesan. Hilangkan rasa takut, terlebih takut untuk menjadi susah atau takut waktu Anda tersita. Dengan usaha yang keras dan bersusah payah akan berpengaruh positif terhadapa hasil dari sebuah proses.


21. Selalu Bersabar

Semua hal yang Anda lakukan membutuhkan sebuah proses. Proses dari tidak bisa berjalan menjadi bisa. Dalam menjalani proses membutuhkan segudang kesabaran. Sabar dalam menghadapi apapun akan membuahkan hasil yang positif. Kunci untuk menghilangkan sebagian kegagalan adalah memperbanyak kesabaran Anda.


22. Buat Perubahan dari Ilmu yang Diserap

Setiap kali makhluk hidup memakan sesuatu, pastilah ada waktu untuk mengeluarkannya. Sama halnya ketika Anda belajar, banyak sekali ilmu yang diserap. Maka buatlah suatu perubahan dan kemajuan yang merupakan bentuk out put dari belajar Anda. Semuanya akan menjadi percuma ketika Anda sudah belajar banyak bahkan sampai luar negeri, lalu tidak ada satu hal pun yang bisa Anda lakukan.


23. Buat Hubungan Timbal Balik yang Menguntungkan

Tips terakhir dalam artikel ini yang bisa kami bagi adalah melakukan hubungan timbale balik yang saling menguntungkan. Menjadi sukses tentunya banyak sekali membutuhkan bantuan dari orang lain. Contohnya, sebagai seorang pebisnis Anda bisa bekerja sama dengan orang lain, atau melakukan investasi ke perusahaan lain untuk memperkuat jaringan bisnis Anda. Dalam hal ini investasi dan kerjasama bisnis akan menghasilkan keuntungan di kedua belah pihak.

Dalam hidup janganlah takut memulai dari sebuah akhir. Kumpulkanlah semangat dan keberanianmu, buat perencanaan yang sukses dan lakukan hal yang luar biasa. Semuanya ada ditangan Anda.
Diberdayakan oleh Blogger.